Resmikan Gedung IDI Depok, Idris Ajak Terus Berkolaborasi

mohammadidris.id – Wali Kota Depok, Mohammad Idris meresmikan auditorium gedung Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Kota Depok yang berlokasi di Perumahan Pesona Khayangan, Ruko Sakura, Blok DW II Nomor 13, Kelurahan Mekarjaya, Kecamatan Sukmajaya pada Sabtu 20 Mei 2023.

“Hadirnya auditorium gedung ini dapat semakin guyub, semakin luas, kan dokter beribu-ribu di Kota Depok atau tenaga kesehatan,” kata Kyai Idris, sapaan akrab Wali Kota Depok, di Alun-alun Kota Depok, Minggu (21/05/2023).

Dikatakannya, sebagai stakeholder, IDI akan terus diajak berkolaborasi dalam membangun Kota Depok, khususnya untuk mewujudkan kota sehat.

“Kota Depok punya target mewujudkan kota sehat misalnya, ini kan supaya bisa memahamkan, memacu, memotivasi, dan Ikatakan Dokter Indonesia adalah sebuah lembaga profesi yang memang menangani ini, juga ada ikatan perawat dan sebagainya,” kata Kyai Idris, Minggu (21/05/2023).

Oleh sebab itu, tenaga kesehatan yang tergabung dalam organisasi maupun komunitas diharapkan bisa berkolaborasi dengan pemerintah, seperti IDI Kota Depok.

“Harapan kita seperti itu, Ikatakan Dokter Indonesia atau IDI, di antaranya bagian daripada mitra pemerintah,” ujarnya.

“Makanya, IDI ini lah yang akan membantu kita menyosialisasikan program dan sebagainya, supaya bisa mewujudkan kota sehat itu salah satunya,” tandas Kyai Idris.

Tinggalkan Balasan

Your email address will not be published.